Monday, October 17, 2016

Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming 4GB Review

Halooo gan sis… Masih dengan topik yang sama yaitu review mengenai GPU.
GPU yang satu merupakan salah satu GPU yang dipertukan untuk para gamers sejati. Seri manakah yang berutung untuk ane review, YAPP seri yang selanjutnya mau ane review adalah seri Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming 4GB. Seperti namanya Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming 4GB mempunyai memory sebesar 4GB, dilengkapi juga base clock 1241MHz dan boost clock 1304 MHz. Tidak lupa juga clock memory sebesar 7 GHz, 128 bit untuk memory bus.

Dari tampilan Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming mempunyai tampilan yang bisa membuat agan dan sista kaget karena GPU ini dilengkapi dengan 3 buah kipas pendingin pada bagian depan. Karena mempunyai 3 buah kipas ini membuat Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming menjadi salah satu GPU yang rakus tempat, panjangnya mencapai 30cm. Hal ini bertujuan untuk menstabilkan suhu kerja maksimal jika digunakan bermain game dikisaran 55-60 derajat celcius. Yang menarik dari tampilan Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming mempunyai lampu led yang menandakan jika lampu led menyala menandakan suhu dalam keadaan rendah.

Terdapat 6 konektor yang bisa agan dan sista gunakan, diantaranya 1 dual link DVI-D, 1 dual link DVI-I, 1 HDMI dan 3 buah display port untuk mendukung agan dan sista bermain game dengan menggunakan 4 buah. Konsumsi listrik yang digunakan oleh Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming dalam keadaan idle sebesar 120watt dan dalam keadaan full stress menggunakan daya sebesar 236 watt. Untuk memaksimalkan kinerja dari Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming membutuhkan power supply antara 400-450 watt.

Setelah kita mengetahui kelebihan Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming secara garis besar, ane mau tampilkan beberapa hasil benchmark yang dilakukan oleh salah satu sumber.

Benchmark
3DMark 11
Unigine Heaven
3DMark Fire Strike
P Score
Graphics Score
Extreme Tessellation
Overall Score
Graphics Score
10680
24446
998
6635
7889
Oke setelah kita meliaht sedikit ulasan dari Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming, selanjutnya kita langsung test beberapa game. 
Game
Setting
FPS
Thief 2014
1920x1200,DX11,Very High Image Quality,8xAnisotropic Filtering,Screenspace reflection on,Parallax Occlusion mapping on,FXAA on,Contact Hardening Shadows on,Tesselation on
44
Tomb Raider
1920x1200,DX11,Ultra Quality mode,FX AA enabled,16x AF enabled,Hair Quality Normal (TressFX disabled),Tessellation On,SSAO Ultra
83
BioShock Infinite
1920x1200,Ultra,FXAA enable
73
Crysis 3
1920x1200 DirectX 11,Very High Quality settings,FXAA Enabled

42
Battlefield 4
1920x1200,Ultra mode,2x MSAA enabled,16x AF enabled,HBAO enabled,Level: Reach the VIPs
58
Saatnya kesimpulan, Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming 4GB memberikan agan dan sista performa yang menjanjikan dalam hal gaming. Memiliki memory sebesar 4GB membuat agan dan sista dapat bernapas lega untuk game-game yang akan datang. Buat agan dan sista yang senang melakukan overclock GPU ini dapat berjalan dengan clock speed 1450-1500MHz tanpa menaikan voltase. Adanya 3 buah kipas pendingin membuat GPU ini mempunyai suhu sebesar 55-60 derajat celcius walaupun digunakan saat bermain game. Jika agan dan sista takut GPU ini menganggu kenyamanan saat bermain game karena bising nya suara yang dihasilkan oleh kipas pendingin, itu salah besar karena GPU mempunyai kipas yang tidak berisik, jika dalam itung-itungan GPU hanya membuat frekuensi sebesar 38dBA. Demikian review mengenai Gigabyte Geforce GTX 960 G1 Gaming 4GB.

Ditunggu ya gan untuk review- review berikutnya....

Referensi


EmoticonEmoticon